Ini Filosofi Jersey Baru Barcelona untuk Musim 2025/26

Intagram: @fcbarcelona

FC Barcelona resmi meluncurkan jersey kandang terbaru untuk musim 2025/2026. Klub asal Catalonia ini kembali ke desain bergaris vertikal klasik atau “blaugrana stripes” yang selama ini identik dengan identitas mereka, namun kini dibalut dengan sentuhan modern berupa efek gradasi diagonal yang menyatukan warna biru dan merah menjadi nuansa ungu yang dinamis.

Peluncuran ini menjadi simbol dimulainya era baru Barcelona yang akan kembali bermain di Camp Nou yang telah direnovasi, sekaligus sebagai langkah awal mempertahankan treble domestik yang diraih musim lalu—LaLiga, Copa del Rey, dan Supercopa de España. 

Desain baru ini tidak hanya sekadar perubahan estetika. Efek visual gradasi diagonal di jersey menggambarkan gerakan cair dan energi kinetik yang mencerminkan gaya permainan Barcelona musim lalu di bawah arahan Hansi Flick. Pelatih asal Jerman itu mengandalkan skuad muda seperti Lamine Yamal, Pedri, dan Raphinha untuk menciptakan sepak bola menyerang yang menyatu dan menghibur.

 

Instagram @fcbarcelona

Jersey kandang ini juga dibubuhi berbagai elemen subtil yang memperkaya tampilan sekaligus menjaga akar budaya klub. Bendera Senyera khas Catalonia menghiasi bagian dalam kerah, sementara garis-garis pinstripe tipis yang dijalin secara vertikal menambahkan detail visual yang elegan. Terdapat pula semboyan-selogan tersembunyi yang memperkuat semangat "Més que un club", menjadikan jersey ini tak hanya sebagai pakaian tanding, tetapi juga sebagai pernyataan identitas. 

“Efek visual ini mencerminkan semangat kolektif dan perpaduan gaya bermain kami musim lalu,” tulis pernyataan resmi klub.

 

Instagram: @fcbarcelona
Jersey ini menjadi lambang semangat baru klub yang tak melupakan sejarah, namun siap melangkah lebih jauh dengan keyakinan dan energi baru. Bagi El Barca, Ini bukan sekadar seragam, ini adalah representasi visual dari perjalanan panjang, semangat muda, dan harapan yang terus menyala.



Penulis: Alif Alqausar
Sumber: ESPN, Bola.net

#Barcelona #FCBarcelona #Barca #ViscaBarca #Blaugrana #BarcaTreble #LaMasia #LamineYamal #Pedri #HansiFlick  #JerseyBaruBarcelona

0 Komentar

Kehadiran Trump Jadi Sorotan di Final Piala Dunia Antarklub 2025, Keamanan Stadion Diperketat

  Ada pemandangan menarik jelang laga final Piala Dunia Antarklub yang digelar di Stadion MetLife, New Jersey, Amerika Serikat. Presiden Amerika Serikat saat ini, Donald Trump, tampak hadir langsung menyaksikan pertandingan. Ia duduk berdampingan dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino. Kehadiran Trump dikonfirmasi langsung oleh koresponden Sky Sports News, Kaveh Solhekol, yang melaporkan suasana pra-pertandingan berlangsung meriah. "Acara pembukaan sangat megah. Ada empat spanduk besar terbentang di lapangan bertuliskan ‘One Dream, One Legacy, One Champion, dan One Goal’," ujar Kaveh dalam siaran langsungnya. Ia juga menambahkan bahwa Robbie Williams tampil memeriahkan seremoni pembuka dengan aksi panggungnya yang cukup memukau.   Menurut laporan Solhekol, pengamanan di sekitar stadion memang diperketat. Infantino sehari sebelumnya sudah memastikan bahwa Presiden Trump akan hadir. Selain menikmati pertandingan, Trump dan Infantino belakangan diketahui menjalin hubungan yang c...